Jika Anda bosan dengan finishing natural atau finishing warna solid, Anda bisa menggunakan finishing rustic black yang mudah dan sangat artistik.
Finishing dalam industri furniture adalah proses yang sangat penting. Proses ini tidak bisa lepas dari pembuatan furnituire sebelum digunakan. Fungsi utama dari finishing adalah untuk membuat lapisan pelindung dan juga membuat lapisan pemberi warna.
Dalam hasil jenis finishing Anda bisa memilih antara warna natural dan juga warna solid. Warna natural adalah warna kayu dengan serat kayu yang masih terlihat biasanya menggunakan jenis pernis atau plitur kayu. Sedangkan untuk warna solid sendiri adalah untuk menutup warna asli kayu. Warna solid ini baru berfungsi untuk menutup warna kayu asli dengan berbagai macam alasan.
Mungkin saja jenis kayu memiliki banyak cacat warna atau karena ingin mendapatkan hasil penampilan yang berbeda. Kedua jenis finishing tersebut memang sudah banyak digunakan tetapi mungkin bagi Anda yang ingin mendapatkan hasil yange berbeda bisa memanfaatkan hasil finishing rustic black wash.
Finishing jenis ini akan memberikan kesan atau nilai estetika yang lebih tinggi. Bahkan bagi Anda yang ingin menjadikannya sebagai industri finishing bisa memberikan harga yang cukup tinggi dan meraih untuk yang tinggi pula.
Istilah finishing rustic black wash mungkin bagi beberapa orang masih terdengar asing. Seperti apakah finishing tersebut, bagaimana cara aplikasinya dan juga bagaimana dengan hasilnya? Pertanyaan tersebut mungkin muncul dibenak Anda. Lalu bagaimana dengan detailnya? Anda bisa menyimaknya dalam artikel berikut ini.
Pengertian Finishing Rustic Black Wash
Apakah finishing rustic black wash? Sebelumnya Anda harus mengetahui apakah finishing rustic. Hasil dari rustic adalah lama sehingga kayu terlihat telah memiliki umur beberapa tahun lamanya. Bagi Anda yang ingin mendapatkan hasil finishing yang lama ini mungkin harus menunggu beberapa lama waktunya.
Tetapi akan memakan waktu sangat lama. Saat ini Anda tidak perlu menunggu lama dalam membuat kayu menjadi kesan lama atau jadul ini. Anda hanya membutuhkan sikat kawat dari logam untuk menimbulkan tekstur dari rustic itu sendiri. Setelah Anda menciptakan tekstur maka Anda baru bisa melakukan finishing dengan cat kayu khusus yang memberikan kesan rustic. Lalu bagaimanakah Anda menciptakan finishing rustic black wash?
Yang disebut dengan finishing rustic black wash adalah menekankan penampilan rustic yang memiliki warna gleap. Warna gelap disini akan menampilkan kesan kayu yang sudah sangat lama sekali. Untuk finishing rustic sebenarnya bisa menggunakan jenis warna natural tetapi disini Anda akan memberikan warna kayu hitam tetapi tetap memperlihatkan serat kayu dan juga tekstur buatan. Pemilihan warna hitam untuk rustic adalah memberikan kesan eksotis di mana Anda akan mendapatkan furniture seperti sudah disimpan dan hampir rusak tetapi masih bisa diolah menjadi furniture.
Produk yang Bagus untuk Finishing Rustic Black
Melihat dari banyaknya minat masyarakat akan finishing rustic black wash ini maka produk yang dibutuhkan pun sangat bervariasi. Bahan finishing yang bisa digunakan ada dua macam yaitu cat kayu solvent dan juga cat kayu water based.
Pada umunya banyak industri yang menggunakan cat kayu solvent akan tetapi cat kayu solvent ini akan sulit untuk furniture yang diekspor. Karena peraturan luar negeri yang sangat ketat akan masalah kesehatan lingkungan dari zat kimia yang terkandung di dalam cat. Maka sangat dianjurkan untuk menggunakan cat kayu water based yan aman dan ramah lingkungan.
Hasil antara cat water based dengan cat solvent tidak kalah baik karena cat kayu water based juga dapat diaplikasikan dan tahan oleh panas matahari dan juga hujan. Bahkan untuk masalah budget lebih murah karena hanya membutuhkan bahan pelarut air bukan thinner. Untuk masalah kesehatan cat kayu water based lebih aman bahkan untuk lebih memastikan aman atau tidaknya Anda bisa memilih cat kayu yang sudah memiliki standar regulasi luar negeri.
Salah satu jenis cat kayu yang akan memberikan hasil finishing rustic black wash ini adalah Biovarnish. Perpaduan antara warna natural dan juga Glaze sendiri akan memberikan hasil rustic yang sangat memikat.
Produk Biovarnish akan menghidupkan penampilan dari tekstur furniture yang sangat memikat. Kesan rustic akan hidup layaknya furniture sudah berumur sangat tua dan terkikis oleh cuaca dan waktu. Yang terpenting baik produk Biovarnish sudah memenuhi standar regulasi ECHA (European Chemical Agency) dan US EPA (Enviromental Protection Agency).
Sehingga untuk bahaya kandungan yang biasanya terdapat dalam cat seperti merkuri, timbal maupun formalin tidak ada. Anda tidak perlu khawatir pula oleh udara ruangan yang tercemar oleh VOC karena hal tersebut tidak akan terjadi.
Proses Aplikasi Untuk Finishing Rustic Black Wash
Hasil finishing rustic black wash bisa Anda dapatkan sekarang juga. Anda hanya mengumpulkan bahan dan alat berikut ini:
- Biovarnish Sanding Sealer, Biovarnish Wood Stain warna walnut brown, Biovarnish Clear Doff dan Glaze Black.
- Sikat kawat kuningan, kertas amplas no. 120, kertas amplas no. 400, kuas atau spray, air.
Jika Anda sudah menyiapkan alat dan bahan tersebut maka langkah pertama adalah menyiapkan media kayu. Siapkan furniture yang akan difinishing yang sudah kering dengan MC 12%. Jika kayu kering maka akan menurunkan timbulnya jamur setelah aplikasi finishing. Gunakan sikat kawat searah serta kayu hingga muncul tekstur kayu. Tekstur inilah yang akan menimbulkan kesan rustic. Setelah itu lakukan pengamplasan untuk menghilangkan bulu-bulu pada permukaan kayu dan berubah menjadi lebih halus lagi. Jika material kayu sudah siap maka Anda bisa melanjutkan dalam tahapan finishing berikut ini:
-
- Menyiapkan Biovarnish Sanding Sealer dan campurkan dengan air bersih perbandingan 2 bahan : 1 air. Aduk hingga tercampur rata kemudian aplikasikan ke seluruh permukaan kayu atau furniture hingga rata, fungsi lapisan ini adalah untuk menutup pori-pori kayu sebagai pengganti dempul kayu. Karena jika menggunakan dempul kayu maka bagian yang sudah diberikan tekstur akan tertutup. Lalu jika sudah merata maka Anda bisa mendiamkannya sekitar 60 menit hingga kering benar. Lakukan pengamplasan dengan scotch brite untuk menghaluskan.
- Jika aplikasi sanding sealer sudah selesai maka Anda bisa melakukan tahapan selanjutnya yaitu menggunakan Biovarnish Walnut Brown. Campurkan Biovarnish dengan air perbandingan 2 bahan : 1 air dan aduk hingga rata. Aplikasikan keseluruh permukaan kayu dengan spray gun kemudian tunggu kering sekitar 60 menit dan amplas dengan kertas amplas no. 4.00. Amplas hingga halus. Jika warna kurang gelap, Anda bisa mengaplikasikannya sekali lagi.
- Siapkan Biovarnish Sanding Sealer kembali dan campurkan dengan air perbandingan 2 bahan : 1 air. Aplikasikan dengan spray gun hingga rata ke seluruh permukaan kayu. Fungsi sanding sealer kali ini adalah untuk lapisan intermidiate antara Biovarnish di bawahnya dan lapisannya terakhir nanti. Pada bagian ini akan memperkuat bagian untuk lapisan filmnya sehingga lapisan coating menjadi lebih tebal dan lebih kuat. Jika sanding sealer sudah kering Anda bisa melakukan pengamplasan dengan kertas amplas no. 400.
-
- Aplikasikan Glaze Black dengan cara dikuas atau disemprot. Campurkan glaze dengan air untuk mendapatkan kekentalan yang diinginkan. Aplikasikan secara menyeluruh dengan kuas searah serat kayu sehingga pada bagian tekstur terisi dengan glaze. Jika sudah setengah kering hapus dengan kain basah yang sudah diperas. Fungsinya adalah untuk menyisakan gaze hanya ada serat kayu saja. Sehingga tersisa goresan warna hitam.
- Lapisan terakhir adalah menggunakan Biovarnish Clear Coat doff. Campurkan Biovarnish dengan air perbandingan 2 bahan : 1 air kemudian aduk hingga rata. Aplikasikan ke seluruh permukaan kayu hingga rata pemilihan tampilan doff agar furniture terlihat lebih alami dan natural rustic. Setelah itu tunggu hingga kering sentuh sekitar 20 menit. Agar lapisan coating kering sempurna Anda membutuhkan waktu sekitar satu malam.
Aplikasi finishing rustic black wash sangat mudah untuk diaplikasikan sendiri di rumah. Bahkan bisa juga dilakukan dalam skala industri ekspor. Apakah Anda tertarik dengan produk finishing Biovarnish ? Lakukan pembelian sekarang juga ke Jalan Sidikan no. 94 Sorosutan Yogyakarta atau membeli via online di nomor WA Telepon/SMS : 0822-1935-7640 atau BBM : DA2FFD73.
Rekomendasi Untuk Anda
- Bagaimana Cara Menciptakan Finishing Black Wash Pada Furniture?
- Sanding Sealer Biovarnish untuk Tampilan Furniture Minimalis Modern Lebih Menarik
- Mau Hasil Wash Finishing dengan Cat Duco? Pilih Produk Bioduco
- Ingin Finishing White Wash? Pilih Bahan Varnish Kayu Biovarnish Ini
- Ingin Berhasil Menerapkan Teknik Wash Finishing? Terapkan Cat Kayu Ini
- Tips Memilih Finishing yang Tepat untuk Kursi Kayu Minimalis Modern
Pilihan Menarik Lainnya
- Cara Mudah Mempersiapkan Tekstur Kayu untuk Finishing Furniture Rustic
- 5 Macam Finishing Kursi Kayu Jati bagi Pemula dengan Hasil yang Unik
- Jenis Cat Kayu Terbaik untuk Tampilan Antik Pada Furniture Menarik
- Mau Furniture Berkesan Tua? Ikuti 3 Teknik Finishing Kayu Rustic Ini
- Ide Penggunaan Warna Biovarnish Wood Stain Untuk Rumah Minimalis
- 5 Langkah Sederhana Finishing Kayu Jati Rustic Grey Patina
- Cara Finishing Rustic pada Headboard dengan Mudah Menggunakan Chalk Paint
- Ide Unik untuk Kreasi Finishing Rustic Pada Furniture Rumah dan Resto
- 4 Cara Mudah Mengecat Motif Kayu dan Rustic Hanya dengan Cat Air
- Ciptakan Headboard Kayu Rustic dengan Cat Kayu, Mudah untuk Pemula
- Trend Furniture Kayu Charcoal Grey Tahun 2020! Dapatkan Di Sini
- 5 Tips Sederhana Mengubah Furniture Kayu Jadi Tampilan Warna Patina